[ad_1]
Salah satu franchise JRPG yang begitu dicintai, Atlus memang mengeksekusi dengan baik begitu banyak elemen pada game andalannya â" Persona. Setelah seri masa lampau yang fantastis, sang seri teranyar yang baru dilepas untuk pasar Barat tahun lalu â" Persona 5 berhasil membawanya ke level yang lebih tinggi. Musik, tema anak muda, user-interface penuh gaya, gameplay yang menantang, dan cerita yang fantastis berhasil membuat seri ini dipuja-puji, bahkan di acara penghargaan raksasa sekalipun. Maka seperti kebiasaan seri sebelumnya pula, ada usaha untuk terus mempertahankan momentum yang ada, dari merilis sebuah game spin off bertema dansa hingga seri animasi. Untuk yang terakhir ini, konfirmasi tanggal tayang akhirnya meluncur. Setelah sempat jadi misteri, Atlus akhirnya secara resmi mengumumkan tanggal tayang perdana untuk seri anime Persona 5. Ditangani oleh A-1 Pictures, ia juga dipastikan akan memuat semua Voice Actor/Actress dari versi video gamenya untuk memerankan masing-masing karakter. Ceritanya sendiri akan melekat pada apa yang kita dapatkan dari versi video gamenya. Bersama dengan pengumuman ini pula, mereka melepas key visual perdana untuk sosok Makoto Nijima, salah satu tokoh sentral di cerita itu sendiri. Episode perdana Persona 5 versi anime ini akan meluncur pada tanggal 7 April 2018 mendatang. Walaupun tidak tersedia secara resmi di luar region Jepang, namun âkekuatan internetâ sepertinya tidak akan sulit untuk membuat kita menikmatinya secepat mungkin setelah rilis. Tertarik untuk mengikutinya? Tags: anime, atlus, gamingnews, movie, persona 5, playstation 4, playstation 4 pro
[ad_2]
Source
Tidak ada komentar:
Posting Komentar